Kementerian Perhubungan RI, Pemerintah Kota Tidore Kepulauan dan PT PELNI (Persero), menandatangani perjanjian Penyelenggaraan KM Tatamailau sebagai Akomodasi Terapung di Pelabuhan Goto, Tidore, Kamis (24/11).
Penandatanganan dilakukan oleh Direktur Lalu Lintas dan Angkutan Laut Capt. Hendri Ginting, Kepala Dishub Kota Tidore Kepulauan Daud Muhammad dan Direktur Usaha Angkutan Penumpang PT PELNI (Persero) Yahya Kuncoro.
Lingkup dari Perjanjian ini adalah Penyelenggaraan KM Tatamailau Sebagai Akomodasi Terapung Guna Mendukung Kegiatan Sail Tidore Tahun 2022 yang dapat dinikmati masyarakat secara gratis.
KM Tatamailau akan hadir sebagai akomodasi terapung gratis, tanpa dipungut biaya, bagi wisatawan selama penyelenggaraan Sail Tidore berlangsung.
#PelniJuaraPastiBisa
#MenyatukanNusantara
#BUMNuntukIndonesia
16/10/2025
PELNI berpartisipasi sebagai salah satu narasumber pada Workshop Implementasi dan Rencana Aksi Bersama Keselamatan Pelayaran digelar di Jakarta, Kamis (16/10).
25/09/2025
PELNI menggelar Customer Appreciation Night 2025 pada Kamis (25/9) di Jakarta sebagai wujud apresiasi dan komitmen untuk memperkuat hubungan dengan pelanggan.
17/07/2025
Kegiatan CFO Talks & Seminar Respectful Workplace Policy yang diadakan PELNI bertujuan untuk membangun kesadaran pegawai akan pentingnya lingkungan kerja yang sehat, inklusif, dan bebas dari budaya toxic.